PT. EKSOTIKA INDONESIA INVESTA - Office: (0274) 2810683    0853-2919-6777      0878-3719-6777

Sendratari Ramayana Ballet

sendratari ramayana balletJika biasanya pertunjukan seni tari tradisional identik dengan membosankan, namun lain halnya dengan Sendratari Ramayana Ballet. Pertunjukan ini bercerita tentang kisah romantisme rama dan shinta yang penuh perjuangan.

Apa itu Sendratari Ramayana Ballet?

Pertunjukan ini hanya berlangsung pada malam hari di area panggung terbuka kawasan Candi Prambanan. Ada juga yang dipentaskan secara Indoor, yaitu di Gazebo Garden. Berbeda dengan pertunjukan tari biasanya, sendratari Ramayana ballet Prambanan ini merupakan gabungan antara drama dan tari. Namun uniknya para pemain tidak melakukan dialog. Maka dari itu kalian harus mencermati gerakan penari agar mengetahui alur ceritanya.

Kisah yang diceritakan melalui pertunjukan ini yaitu usaha Sri Rama dalam melakukan penyelamatan Dewi Shinta dari tangan Rahwana. Sebenarnya kisah ini berasal dari negara India. Namun karena sangat popular dan terukir pada dinding candi, maka akhirnya dibuatlah Sendratari Ballet Ramayana Prambanan. Mantan presiden RI, Bapak Soekarno pernah menonton pertunjukan ini bersama Charlie Chaplin loh!

Sendratari ini sebenarnya juga ditampilkan di negara-negara lain yang memiliki umat Hindu. Namun perbedaanya terletak pada latar belakang candi yang indah. Lampu yang menyoroti candi akan berubah-ubah sesuai dengan adegan dalam sendratari ramayana. Kalian juga akan disuguhkan pertunjukan tari yang elok dengan atraksi akrobatik yang cukup membuat hati dag-dig -dug. Karena banyak adegan di dalam cerita yang menggunakan api. Seperti ketika Dewi Shinta membakar dirinya atau ketika adegan Anoman membakar kerajaan Alengka. Dijamin selama 2 jam kalian akan merasa terpukau. Belum lagi seluruh adegan tersebut diiringi dengan music gamelan yang meriah.

Area dan jadwal pertunjukan Sendratari Ramayana Ballet

Area panggung terbuka yang dijadikan tempat pertunjukan sangat luas. Kapasitasnya yaitu mampu menampung hingga 3000 penonton. Panggungnya sendiri berukuran 14 m x 50 m. Namun area ini hanya digunakan ketika musim kemarau. Jika musim hujan, sendratari dilakukan di panggung tertutup Gedung Trimurti.

Untuk jadwal pementasan dilakukan sebanyak 3 kali dalam seminggu. Yaitu Selasa, Kamis dan Sabtu. Di setiap pertunjukan tiket yang dijual selalu cepat habis terjual. Maka dari itu jika ingin menonton pastikan kalian datang lebih awal. Sembari menunggu, kalian bisa berjalan-jalan melihat pemandangan Candi Prambanan. Atau pesan tiket melalui Agen Tour and Travel di Jogja.

Tips Menonton Sendratari Ramayana Ballet

Sebelum kalian menonton, sebaiknya menyimak tips-tips berikut ini agar pengalaman yang dirasakan semakin maksimal.

-Karena peminatnya yang tinggi, sebaiknya kalian memesan tiket jauh-jauh hari sebelumnya. Atau merencanakan liburan melalui reservasi paket wisata Jogja secara online pada tour and travel terbaik pilihan Anda. Kalian juga dapat menghubungi pihak penyelenggara. Namun jika kalian memiliki waktu lebih, ada baiknya datang lebih awal untuk membeli tiket.

-Jangan lupa melihat rute perjalanan menuju lokasi. Karena arus lalu lintas tidak dapat diprediksi, pastikan kalian memilih jalan yangt tepat. Selain itu tanya dengan jelas dimana pintu masuk kendaraan. Agar kalian tidak tersesat. Lain halnya jika kalian sudah booking paket tour jogja all include, kalian tinggal duduk manis dan diantar oleh driver profesional.

-Kita tidak diperbolehkan makan ketika pertunjukan. Maka dari itu ada baiknya kalian makan sebelum menonton. Dengan durasi 2 jam di area terbuka tentunya akan menyebabkan masuk angin jika perut kalian kosong. Selain itu siapkan jaket ataupun selendang untuk melindungi dari angin malam.

-Jika pertunjukan sudah usai, jangan langsung beranjak pergi. Karena aka nada sesi foto bersama dengan para pemain sendratari. Jadi jangan lupa siapkan kamera kalian ya!

Bagi kalian yang akan menyelenggarakan wisata Jogja dan sekitarnya, jangan sampai melewatkan pertunjukan ini. Sempatkanlah waktu kalian untuk menyaksikan Sendratari Ramayana Ballet Prambanan.

TRAVEL STORY

© Jogjakartour.com I Tour and Travel Terbaik Jogja