PT. EKSOTIKA INDONESIA INVESTA - Office: (0274) 2810683    0853-2919-6777      0878-3719-6777

Wisata Jogja Terbaru 2025 – Explore Lebih 300 Tempat Wisata di Jogja, Wisata Baru Jogja Hits

Wisata jogja memiliki daya tarik yang tidak pernah habis untuk selalu di explore. Daya tarik tersebut  muncul dari beberapa aspek keberagaman yang dimiliki kota Jogja. Aspek keberagaman yang dimaksud diantaranya: Jogja sebagai pusat seni dan edukasi, memiliki beberapa tempat peninggalan bersejarah, khas kultur dan budaya masyarakatnya yang ramah, sarana prasarana kota yang mendukung, serta banyaknya obyek wisata di jogja. Itulah serangkaian potensi yang membuat kota Jogja menjadi kota pariwisata yang unggul. Pariwisata yang unggul salah satunya ditandai dengan indikator jumlah wisatawan. Hal demikian terbukti banyaknya wisatawan lokal maupun asing yang ramai berkunjung ke kota jogja. Tercatat tahun 2015 jumlah kunjungan wisatawan nusantara yang berkunjung ke Jogja sebanyak 3.896.572 dan Wisatawan asing sebanyak 292.096 (sumber: tribunnews 20 januari 2016). Angka tersebut menunjukkan tingginya atusiasme wisatawan terhadap pariwisata jogja.

wisata jogja

Tempat wisata di jogja sangat beragam dan variatif. Variasi tempat wisata membuat para traveller leluasa dalam memilih. Menentukan obyek wisata yang dianggap menarik dan ingin dikunjungannya. Kunjungan wisata ke Jogja juga tidak akan bosan, meskipun dilakukan berulang-ulang karena memang banyak obyek wisata yang dapat diexplore. Terlebih lagi kini muncul tempat wisata baru di Jogja yang semakin hari semakin banyak. Kemunculan wisata baru di Jogja sebenarnya setiap tahun selalu ada. Namun, kemunculan obyek wisata baru di Jogja yang sangat ramai ada di tahun 2017 ini. Kemungkinan tahun 2018 juga akan bermunculan wisata jogja terbaru seperti di tahun sebelumnya. Kemunculan destinasi baru justru mendukung kemajuan industri pariwisata. Karena akan memacu munculnya penginapan dan resto di area sekitar. Dengan demikian industri pariwisata akan  menjadi roda perekonomian bagi warga. Dampak positif lain adalah terciptanya swadaya masyarakat dalam mengelola obyek wisata.

Keberagaman Destinasi Baru dan Tempat Wisata di Jogja

Destinasi wisata di Jogja sangat beragam dan semakin lama akan semakin banyak bermunculan. Baik itu wisata buatan, yaitu berupa wahana dan rekreasi.  Ada juga wisata yang sebenarnya sudah terbentuk oleh alam, namun baru ditemukan. Seperti pantai-pantai di gunung kidul yang sebenarnya sudah ada sejak dahulu, namun belakangan ini baru muncul karena akses menuju pantai baru terbentuk. Berikut ini beberapa keragaman wisata Jogjakarta yang dapat menjadi referensi kalian sebelum berlibur ke jogja:

1. Wisata Alam Jogja

Jogjakarta kaya akan wisata alam, yaitu wisata yang terbentuk dari alam yang dikelola dan diolah oleh pemerintah bersama masyarakat sehingga memiliki sarana prasarana yang memadai sebagai obyek wisata. Keberadaan wisata alam tersebar di semua kabupaten di Jogja. Keberadaan wisata alam jogja yang sebar di semua kabupaten, mencerminkan sikap sinergisitas pemerintah daerah untuk memajukan pariwisata kota Jogja secara bersama-sama. Meskipun pemerintah daerah terlibat dalam pengaturan retribusi, namun harga tiket wisata jogja cukup murah. Wisata alam ini merupakan solusi bagi wisatawan yang berburu wisata murah jogja. Berikut 10 Daftar Wisata Alam Hits yang sering masuk dalam program paket wisata jogja.

NoWisata Alam Jogja
1.Kalibiru
2.Kedung Pedhut
3.Hutan Pinus Pengger
4.Jurang Tembelan
5.Bukit Panguk Kediwung
6.Bukit Mangunan
7.Gumuk Pasir
8.Air Terjun Sri Gethuk
9.Gunung Api Nglanggeran
10.Punthuk Stumbu

Baca lebih detail: Wisata Alam Jogja

 2. Wisata Jogja: Pantai

Letak kota Jogja yang berada di wilayah selatan pulau jawa yang berbatasan langsung dengan samudera hindia, membuat Jogja memiliki banyak pantai. Bentang pantai memanjang dari  wilayah Kulon Progo menuju ke arah timur sampai ke kabupaten Gunung Kidul.  Gunung kidul sendiri memiliki jumlah pantai sebanyak 102 pantai (Sumber: jogja.co). Masih di tambah dengan pantai di kabupaten Bantul dan Kulon Progo. Banyaknya wisata pantai di Jogja membuat kalian tidak akan pernah habis mengexplornya. Meskipun demikian, tidak semua pantai yang ada di Jogja dapat dikunjungi. Artinya, masih ada banyak pantai yang tidak memiliki akses kendaraan, jadi Anda harus menuju pantai terpencil tersebut menggunakan sepeda atau bahkan berjalan kaki. Itulah sebabnya peran penyedia jasa perjalanan wisata (tour and travel jogja) sangat penting. Anda dapat berkonsultasi pantai mana saja yang dapat diakses dan memenuhi standar pariwisata. Standar produk pariwisata setidaknya memiliki 7 unsur atau lebih dikenal dengan sapta pesona, yaitu mencakup; aman, tertib, bersih, sejuk, indah, ramah dan kenangan. Berikut ini 15 daftar pantai di Jogja yang hits dan populer:wisata di jogja

NoWisata Pantai di Jogja
1.Pantai Baron
2.Pantai Kukup
3.Pantai Krakal
4.Pantai Sundak
5.Pantai Siung
6.Pantai Drini
7.Pantai Sadranan
8.Pantai Pok Tunggal
9.Pantai Nglambor
10.Pantai Sepanjang
11.Pantai Parangtritis
12.Pantai Depok
13.Pantai Goa cemara
14.Pantai Glagah
15.Pantai Hutan Mangrove

Pelajari lebih detail:Wisata Pantai di Jogja

 

3. Wisata Jogja: Adventure

Wisata Adventure merupakan wisata yang bersifat menantang, artinya aktivitas wisata ini memerlukan keberanian dan tenaga yang extra. Peminat wisata adventure biasanya didominasi oleh anak muda, karena sifatnya yang extrim. Meskipun bersifat extrim namun wisata ini tetap aman, karena dilengkapi dengan perlengkapan keamamanan (savety tools). Ada beberapa destinasi wisata adventure yang selalu diminati oleh wisatawan, baik asing maupun domestik. Berikut ini 10 Destinasi wisata Adventure Jogja yang Populer masuk dalam program paket Tour jogja:

wisata jogja adventure

NoWisata Adventure Jogja
1.Jeep Lava Tour Merapi
2.Tubing Goa Pindul
3.Tubing Kali Suci
4.Rafting Sungai Oyo
5.Susur Goa Cerme
6.Rafting Sungai Elo
7.Goa Jomblang
8.Little Ubud Rafting
9.Snorkling Nglambor
10.Hiking gunung Api Purba

Baca lebih detail tentang: Wisata Adventure Jogja

4. Wisata Jogja: Candi dan Tempat Bersejarah di Jogja

Jogjakarta, adalah kota wisata yang kental akan budaya dan kulturnya. Kentalnya kebudayaan Jogja tidak lepas dari kehidupan nenek moyang di zaman dahulu. Peninggalan bersejarah dapat berupa budaya, pusaka dan tempat bersejarah. Contoh dari peninggalan dalam bentuk budaya seperti; Upacara Sekaten, Grebeg Maulud dan upacara Kraton Ngayogyakarta lainnya. Sedangkan peninggalan berupa tempat bersejarah seperti; Candi, Kraton Jogja dan bangunan museum. Sebagai contoh bangunan museum Benteng Vredeburg yang berada di area selatan malioboro tersebut merupakan peninggalan pada zaman penjajahan, yaitu Belanda. Terdapat juga peninggalan pusaka dan benda-benda bersejarah yang disimpan rapi di museum. Meskipun sore hari museum ini tutup, namun area museum ini sangat ramai dikunjungi baik siang maupun malam hari. Tempat ini dapat dijadikan sebagai alternatif wisata malam jogja karena letaknya yang strategis, yaitu berdekatan dengan malioboro dan alun alun Jogja. . Sebagai referensi, kami sajikan 10 Wisata Candi di Jogja dan Tempat wisata bersejarah di Jogja:

wisata candi di jogja

NoWisata Candi di Jogja
1.Candi Borobudur
2.Candi Prambanan
3.Candi Ratu Boko
4.Candi Ijo
5.Kraton Ngayogyakarta
6.Tamansari
7.Benteng Vredeburg
8.Masjid Gedhe Kauman
9.Masjid Mataram Kota Gede
10.Taman Makam Raja-raja

Pelajari lebih detail mengenai: Wisata Adventure Jogja

5. Wisata Edukasi Jogja

Sebagai kota pelajar, Jogjakarta memiliki banyak sarana dan prasarana yang menunjang pendidikan. Sebagai contoh, banyaknya kampus-kampus baik negeri dan swasta yang berada di Jogja. Ada sekitar 137 perguruan tinggi yang beoperasi di Jogja (sumber: pegipegi, 13 Juli 2017). Selain berdirinya kampus, berdirinya pondok pesantren yang melimpah di kota Jogja turut mewarnai dunia pendidikan. Banyaknya institusi pendidikan di Jogja, membuat atmosfir jogja sangat kental dengan nilai-nilai edukasi. Banyak juga destinasi wisata di Jogja yang sengaja dibuat sebagai wahana liburan yang mengedukasi. Berdiri pula museum-museum di Jogja sebagai bahan pembelajaran dan ilmu pengetahuan. Bahkan, Jogja merupakan kota dengan potensi wisata edukasi terbesar. Berikut ini kami sajikan 10 Obyek wisata edukasi Jogja yang cocok untuk wisata keluarga maupun study tour jogja:

wisata edukasi jogja

NOObyek Wisata Edukasi
1.Taman Pintar
2.Sindu Edupark
3.Gembira Loka Zoo
4.Kids Fun
5.Museum Gunung Merapi
6.Museum Ullen sentalu
7.Museum Benteng Vredeburg
8.Museum Sonobudoyo
9.Universitas Gadjah Mada
10.Universitas Negeri Yogyakarta

Anda dapat membaca lebih detail disini: Wisata Edukasi Jogja …

6. Desa Wisata Jogja

Jogja bukanlah kota metropolitan, jogja adalah kota yang dinamis yang tetap berkembang dengan mempertahankan budaya dan kultur khasnya. Wilayah Jogja sendiri di dominasi oleh pedesaan, dimana masih banyak terdapat lahan berupa persawahan dan kebun milik warga. Peran desa sangat penting sebagai penyeimbang sebuah kota. Banyaknya pedesaan di Yogyakarta, merupakan sebuah potensi pariwisata. Melalui organisasi kemasyarakatan kelompok sadar wisata (pokdarwis), banyak desa mencanangkan diri sebagai desa wisata. Desa wisata inilah yang memiliki nilai jual dan daya tarik wisata. Bahkan berkunjung ke desa wisata merupakan sebuah kegiatan wisata anti mainstream Jogja. Karena wisata di desa sangat berbeda dengan kegiatan wisata pada umumnya. Sebagai contoh, desa wisata memiliki produk seperti; bersepeda jelajah desa, menanam padi bersama, bermain air di sungai, bermain musik dan tari tradisional, serta tinggal membaur dengan masyarakat desa.  Di Jogjakarta, ada banyak sekali desa wisata. Berikut ini daftar 10 desa wisata jogja  yang rekomended buat Anda:Desa wisata jogja

NODesa Wisata di Jogja
1.Desa Penting Sari
2.Desa Kembang Arum
3.Desa Ketingan
4.Desa Jelok
5.Desa Watu Lumbung
6.Desa Tembi
7.Desa Nglinggo
8.Desa Pulesari, Turi
9.Desa Krebet
10.Desa kebon Agung

Baca lebih detail mengenai: Desa Wisata di Jogja

7. Wisata Seni dan Kerajinan

Masyarakat Jogja terkenal dengan cirinya yang lembut, ramah dan kreatif. Kreativitas masyarakatnya dituangkan dalam bentuk seni kerajinan. Baik itu berupa kerajinan  kulit, batik tulis, pahat patung, gerabah dan lain sebagainya. Sehingga, ada banyak kerajinan yang dihasilkan oleh masyarakat Jogja. Industri kerajinan tersebut tersebar  di beberapa titik di wilayah Jogjakarta. Keunikan wilayah tertentu sebagai penghasil kerajinan, merupakan sebuah potensi pariwisata. Potensi pariwisata tersebut berupa kunjungan industri. Kunjungan industri adalah serangkaian kegiatan wisata yang memuat nilai pembelajaran pada subyek industri yang di tuju. Jadi, meskipun Jogja bukan kota dengan industri modern, Jogja menjadi solusi kunjungan industri kerajinan. Bahkan tidak hanya sekedar kunjungan, peserta juga dapat praktik langsung di lokasi, misalnya: membuat gerabah dan membatik dengan canting (batik tulis). Kerajinan yang di hasilkannya pun berkualitas, beberapa kerajinan juga telah diekspor ke luar negeri. Berikut ini kami sajikan 10 Wisata kerajinan jogja yang dapat Anda jadikan sebagai referensi kunjungan wisata Industri di Jogja:

wisata kerajinan jogja

NOWisata Kerajinan Jogja
1.Kerajinan Kulit, Manding
2.Kerajinan Batik Tulis, Giriloyo
3.Kerajinan Batik Kayu, Krebet
4.Kerajinan Gerabah, Kasongan
5.Kerajinan Perak, Kotagede
6.Kerajinan Wayang, Pucung
7.Kerajinan Keris, Imogiri
8.Kerajinan Rajut, Dhowa
9.Kerajinan Kain Sutera
10.Pasar Seni & Kerajinan  Gabusan

Baca lebih detail tentang: Wisata Kerajinan Jogja

 

8. Wisata Kuliner Jogja

Setiap kota memiliki masakan khasnya, begitu juga jogja yang memiliki masakan khas bernama gudeg. Meskipun rasa gude cenderung manis, banyak wisatawan dari luar kota yang sengaja datang berwisata sembari menikmati gudeg. Kapan lagi bisa makan gudeg, mumpung lagi di Jogja. Ada ungkapan yang menyatakan; rangkaian berwisata ke jogja itu tidak hanya menikmati destinasinya, namun semua ke-khas an tentang jogja sebaiknya masuk dalam setiap elemennya, termasuk masakannya. Akan tetapi, ada juga wisatawan yang tidak doyan karena rasa manis masakannya. Bagaimanapun juga lidah memang tidak bisa bohong. Jika demikian, tenang saja karena di jogja ada banyak kuliner. Jadi Anda bisa wisata kuliner di jogja sesuai dengan keinginan lidah. Saat anda berwisata ke jogja, silahkan request ke sopir untuk minta diantar ke tempat makan favorit di jogja. Anda juga dapat browsing wisata kuliner di jogja. Jika Anda malas browsing, kami akan berikan data bocoran 10 wisata kuliner jogja yang terkenal dan populer:

Wisata kuliner jogja

NOWisata Kuliner Jogja
1.Gudeg Wijilan
2.Sate Klathak, Jl. Imogiri Timur
3.Mangut Mbah Marto
4.Bumi Langit Organik
5.Jejamuran
6.Angkringan Jogja
7.Warung Kopi Klothok
8.House of Raminten
9.Bebek Umar Plenteng
10.Ingkung Ayam Kampung

Pelajari lebih lanjut tentang: Wisata Kuliner Jogja

9. Wisata belanja Jogja dan oleh-oleh

Belanja.. belanja, siapa yang tidak suka belanja. Semua orang pasti suka belanja. Oleh karenanya wisata belanja selalu masuk dalam program paket liburan jogja. Biasanya program wisata belanja berada di sesi paling akhir berwisata. Disamping kebutuhan belanja biasanya sebagai oleh-oleh, mengakhirkan wisata belaja adalah keputusan terbaik. Karena sifat belanja meskipun penting, namun lebih prioritas pada kunjungan di obyek wisata. Bagi Anda yang hobi berbelanja, hati-hati untuk tetap selektif dalam membeli. Boleh menawar, namun menawarlah yang bijak. Pertimbangkan untuk kuota bagasi anda. Atau jika terpaksa harus membeli banyak oleh-oleh, Anda dapat menggunakan jasa kurir expedisi untuk mengirimkan barang belanjaan. Sebagai kota wisata, jogjakarta tentu memiliki banyak sentra wisata belanja. Wisata belanja jogja dapat berupa baju, aksesoris, kerajinan, makanan, oleh-oleh dan sebagainya. Berikut ini kami akan share 10 Wisata belanja oleh-oleh khas jogjakarta:

wisata belanja jogja

Wisata oleh-oleh Jogja
1.Bakpia 25
2.Bakpia Kurnia
3.Bandara Jaya
4.Djava
5.Gudeg Kaleng  Yu Djum
6.Tas dan Sepatu Kilit Manding
7.Aksesoris Perak Kota Gede
8.Mirota Batik
9.Tas Rajut Dhoa
10.Malioboro dan Pasar Bringharjo

Baca lebih detail tentang: Wisata Belanja dan Oleh-oleh Khas Jogja

 

Wisata Yogyakarta sungguh menarik untuk di explore. Betapa lengkapnya wisata di jogja ini, mulai dari wisata pantai di jogja, wisata alam jogja, wisata adventure jogja, wisata candi, wisata edukasi jogja, wisata budaya dan sejarah jogja, wisata kuliner sampai wisata belanja semua ada. Jika di total, ada lebih dari 300 destinasi wisata di Jogjakarta. Keberagaman destinasi wisata jogjakarta memberi warna bagi paket wisata jogja. Apakah Anda tertarik liburan ke Jogja? Segera rservasi paket tour jogja melalui tour and travel Jogja kesayaan Anda. Salam, Jogjakartour.com

Semoga Artikel ini bermanfaat bagi kalian, terutama sebagai referensi sebelum datang ke Jogja. Bantu share artikel ini ya guys agar teman dan saudara kalian juga dapat membacanya. Share dengan cara menekan tombol share icon facebook atau twitter di bawah ini agar memberikan lebih banyak manfaat. Terima kasih 🙂

 
© Jogjakartour.com I Tour and Travel Terbaik Jogja